Rabu, 30 Desember 2015

Festival Kampung Lampion Kali Code


 Galeri foto-foto Kampung Code "Dulu, Kini, dan Nanti




Komunitas Cemara berkolaborasi dengan warga bantaran Sungai Code, tepatnya RT 18, Kelurahan Kotabaru, menggelar Festival Kampung Lampion Kalicode mulai 28 hingga 31 Desember mulai pukul 19.00-22.00 WIB. Acara ini ditujukan untuk menjadi alternatif warga Yogyakarta dalam menikmati tahun baru.
Ketua RT 18 Sugeng Hermanto menuturkan, selain alternatif tahun baru, Festival Kampung Lampion bertujuan merespon pembangunan hotel yang kian marak di Yogyakarta. Menurutnya, pembangunan hotel menjadikan eksistensi dari kampung yang berada di bantaran Sungai Code semakin terpinggirkan.
"Sehingga dengan adanya festival ini bisa menjadikan kampung Code diakui keberadaannya dan hilang dari kesan sebagai kampung kumuh," apar Sugeng saat pembukaan festival, di Kotabaru, Gondokusuman, DI Yogyakarta, Senin (28/12) malam.

 Lampion hasil karya relawan Komunitas Cemara dan warga

Koordinator Komunitas Cemara, Ganesh Cintika Putri, menuturkan pihaknya telah melakukan pendampingan kepada warga bantaran Code selama 5 tahun. Acara ini, lanjutnya, merupakan upaya untuk membantu warga bantaran Code menyuarakan masalah sosial yang dihadapi kepada pejabat yang berwenang.
"Dengan mengadakan diskusi publik bertema 'Peran Pemerintah Dalam Membangun Komunitas Bantara Sungai', kami berharap Pemerintah akan mengetahui secara langsung apa masalah-masalah yang sebenarnya dihadapi masyarakat. Tapi kami tidak hanya menyodorkan masalah saja, kami pun menawarkan solusi hasil dari pemetaan selama 5 tahun ini," ucap Ganesh kepada merahputih.com.
Festival Lampion Kalicode menampilkan kampung bantaran yang telah disulap menjadi bersih, hijau dan disinari cahaya lampion saat malam hari. Untuk menambah kesemarakan, masyarakat gotong-royong mengubah barang-barang bekas berupa sendok plastik, kaleng cat bekas, dan botol minuman menjadi lampu lampion.
Sambil menikmati malam di Kampung Code, pengunjung dapat menyusuri sejarah RT 18 Kali Code sejak tahun 1990-1n hingga kini dalam pameran foto bertajuk "Code Dulu, Kini dan Nanti". Sebagai puncak acara, pada tanggal 31 Desember festival akan ditutup dengan pentas musik, tari dan pentas kethoprak.
#Foto  Nindias Nur Khalika

Minggu, 20 Desember 2015

Rekayasa Lalulintas 8 titik Ruas Jalan Libur Natal & Tahun Baru


Libur Natal & Tahun Baru, 8 titik Ruas Jalan Ini akan Direkayasa

 



Kepolisian Resort Kota Jogja akan melakukan rekayasa arus lalu lintas selama libur Hari Raya Natal sampai malam pergantian tahun.

Kapolresta Jogja, Komisaris Besar Polisi Prihartono Eling Lelakon mengatakan ada delapan titik ruas jalan yang direkayasa untuk kelancaran arus kendaraan seperti Jalan Malioboro yang akan ditutup mulai pukul 19.00 WIB. Kendaraan yang hendak menuju Malioboro harus parkir di kantong parkir Abu Bakar Ali (ABA) dan parkir di barat Stasiun Tugu.
“Jika kedua kantong parkir itu tidak mencukupi, kendaraan akan diarahkan ke lokasi parkir di Stadion Kridosono,” papar Prihartono usai rapat koordinasi persiapan pengamanan libur Natal dan Tahun Baru di Balai Kota Jogja, Jumat (18/12/2015).
Selain Malioboro, Jalan Pangurakan juga akan diberlakukan satu arah dari arah utara ke Alun-alun Utara. Kemudian Jalan Magelang Simpang Samsat juga akan diberlakukan larangan berputar. Lalu, Jalan Lempuyangan diberlakukan searah dari barat ke timur.

Untuk mengurai kepadatan kendaraan, polisi juga akan memasang water barrier di beberapa ruas jalan, yakni di sepanjang Jalan Senopati, Jalan Cikditiro (penggal RS Panti Rapih), dan Simpang Tiga Gembiraloka Zoo.
Kasat Lantas Polresta Jogja, Kompol Sugiyanto menjelaskan kendaraan dari arah Simpang Empat SGM harus lurus sampai Simpang Empat Gedong Kuning,
“Tidak boleh langsung masuk ke Jalan Kebun Raya,” jelasnya.
Selain rekayasa arus lalu lintas, polisi juga menyediakan tujuh pos pengamanan, dan tiga pos pelayanan, serta satu posko informasi yang ditempatkan di Simpang Tiga Gembiraloka Zoo.
Walikota Jogja Haryadi Suyuti meminta Dinas Perhubungan dan kepolisian lalu lintas untuk kembali melakukan penyisiran jalan sebelum Natal, untuk mengantisipasi adanya gangguan jalan. Dia meminta semua proyek pengerjaan jalan dan gorong-gorong harus selesai pada 24 Desember atau sehari sebelum Natal.
“Jangan ada pengerjaan jalan selama libur Natal dan Tahun Baru, demi kelancaran lalu lintas.” tegas Haryadi.

Sabtu, 19 Desember 2015

Pesawat jenis T50 Golden Eagle Jatuh dalam Event Gebyar Dirgantara Yogyakarta

 Pesawat jatuh saat sedang atraksi di acara Jogja Air Show 
Awak Pesawat T-50 Meninggal

Pesawat latih Jenis T50  

  #‎Foto‬ via path Elfa Eizha Lestisiya


 #Foto via Sukiman Merapi 



Kondisi Puing Pesawat via @SukimanMerapi

Kepala Dinas Penerangan TNI AU, Marsekal Pertama Dwi Badarmanto mengatakan, dua anggota TNI yang mengawaki pesawat T-50 (sebelumnya disebut F-16) yang jatuh di Yogyakarta tewas.
"Pilot ga bisa eject. Anggota sedang di lapangan," katanya, Minggu, 20 Desember 2015.
Namun, ia belum bisa menjelaskan, identitas dua anggota TNI yang gugur dalam peristiwa jatuhnya pesawat tersebut.
"Sedang dicek. Tim sedang melakukan investigasi," ujarnya menambahkan.
Sebelumnya, sebuah pesawat milik TNI jatuh saat melakukan atraksi dalam rangka perayaan Gebyar Jogja Air Show. Namun, ternyata jenis pesawat yang jatuh bukan pesawat F-16.
"Yang jatuh T-50 Golden Eagle, saat perayaan Gebyar Yogya Air Show," katanya menjelaskan.
Dwi menjelaskan, pesawat T-50 tersebut tidak jatuh di area Bandara Adi Sucipto.
"Pesawat jatuh di luar. Daerahnya dekat badara. Desa Tegal Rejo, Sleman."

Jadwal Perayaan Ibadah Natal Desember 2015 di Jogjakarta

 

Misa Natal Gereja HKTY  Ganjuran, Sumbermulyo, Bambanglipuro, Bantul

Misa Malam Natal 24 Desember 2015 
Misa I Pukul 17.30 WIB
Misa II Pukul 21.00 WIB

Misa Natal Pagi 25 Desember 2015
Pukul 08.00 WIB

Misa Malam Jumat Pertama & Tahun Baru 31 Desember 2015
Pikul 19.00 WIB

Misa Tahun Baru 1 Januari 2016
Pukul 07.00 WIB


 

------------------------------------------------------------------------------------------------------

Jadwal perayaan Ekaristi Natal dan Tahun Baru di Gereja St. Antonius Kotabaru

Malam Natal (24 Desember)
17.00
20.00
23.00 (Ekaristi Kaum Muda)
Di kapel Panti Rapih jam 18.00 (bahasa Inggris)
Di kapel Bintang Samudra jam 19.00

Hari Natal (25 Desember)
06.30
08.30 (Ekaristi Anak)
17.00 (Ekaristi Remaja)
Di kapel Panti Rapih jam 06.00
Di kapel Bintang Samudra jam 07.00
Ekaristi Akhir Tahun (31 Desember) jam 22.00
Di kapel Bintang Samudra jam 19.00
Ekaristi Awal Tahun (1 Januari) jam 07.00
Di kapel Bintang Samudra jam 07.00

 

---------------------------------------------------------------------------------------------

Jadwal Ibadah Natal 2015 dan Tahun Baru 2016 GPIB Margamulya



Hari, tanggal
Kegiatan Ibadah
Waktu
Tempat di
Kamis
24 Desember 2015
Malam Natal
Pkl. 17.30
Pkl. 19.30
Gereja Marga Mulya


Pkl. 18.00
Pos Jogja Barat
Aula Pastori III GPIB Janten



Pos Jogja Timur
(d/a. GKO Immanuel Adisucipto)
Jumat
25 Desember 2015
Natal (I)
Pkl. 06.30
Pkl. 08.30
Pkl. 17.30
Gereja Marga Mulya Yogyakarta


Pk. 07.00
Pos Jogja Barat


Pkl. 08.00
Pos Jogja Timur
(d/a. GKO Immanuel Adisucipto)
Sabtu
26 Desember 2015
Natal (II)
Pkl. 08.30
Gereja Marga Mulya
(Ada Sakramen Baptisan Kudus)
Selasa
29 Desember 2015
Perayaan Natal Jemaat
Pkl. 18.00
Gedung Utama KOINONIA UKDW
Kamis
31 Desember 2015
Malam Tutup Tahun 2015
Pkl. 17.30
Pkl. 19.30
Gereja Marga Mulya


Pkl. 18.00
Pos Jogja Barat
Aula Pastori III GPIB Janten



Pos Jogja Timur
(d/a. GKO Immanuel Adisucipto)
Jumat
1 Januari 2016
Tahun Baru
2015
Pkl. 06.30
Pkl. 08.30
Pkl. 17.30
Gereja Marga Mulya Yogyakartas


Pk. 07.00
Pos Jogja Barat


Pkl. 08.00
Pos Jogja Timur
(d/a. GKO Immanuel Adisucipto)






JADWAL PERAYAAN/IBADAH NATAL 2015 DAN TAHUN BARU 2016 GEREJA HKBP YOGYAKARTA

------
Kamis 17-Des-15 18.00-21.00 Natal Parompuan HKBP Yogyakarta


Jumat 18-Des-15 17.00-20.00 Natal Sekolah Minggu HKBP Yogyakarta


Sabtu 19-Des-15 18.00-21.00 Natal Alumni Budi Mulia Siantar - Yogyakarta


Minggu 20-Des-15 06.30 dan 17.30 Advent IV: Bahasa Indonesia


Minggu 20-Des-15 09.00 Advent IV Bahasa Batak


Selasa 22-Des-15 18.00 Natal Remaja dan Naposo HKBP Yogyakarta


Rabu 23-Des-15 Natal Keluarga di rumah masing-masing keluarga


Kamis 24-Des-15 18.00-21.00 Malam Natal


Jumat 25-Des-15 06.30 dan 17.30 Natal Umum: Bahasa Indonesia -Sakramen Perjamuan Kudus


Jumat 25-Des-15 09.00 Natal Umum: Bahasa Batak Sakramen Ulaon Na Badia


Sabtu 26-Des-15 17.30-20.30 Natal Bersama dan Ramah-tamah


Minggu 27-Des-15 06.30 dan 17.30 Minggu setelah Natal: Bahasa Indonesia


Minggu 27-Des-15 09.00 Minggu Setelah Natal: Bahasa Batak 
                1. Penahbisan Sintua; dan  
                2. Sakramen Baptisan Kudus 
 


Kamis 31-Des-15 17.30-20.30 Ibadah Malam Akhir Tahun: Laporan Tahunan (Barita Jujur Taon) 


Jumat 01-Jan-15 00.00 Old and New Year: Naposo/Mahasiwa


Jumat 01-Jan-15 00.00 Old and New Year: Masing-masing Keluarga


Jumat 01-Jan-15 09.00 dan 17.30 Ibadah Awal Tahun 2016
--------

Wahana Bermain di Jogja Bay Waterpark

Jogja Bay Pirates Waterpark Terlengkap di Indonesia

 


Bagi wisatawan yang suka bertualang air atau permainan air, tak perlu jauh-jauh ke luar negeri untuk menikmatinya. Yogyakarta kini memiliki taman air atau water park bernama Jogja Bay Waterpark.
Berlokasi di Maguwoharjo, Depok, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jogja Bay Water Park menawarkan 19 wahana petualangan air.  Lokasinya pun sangat luas, mencapai 7,7 hektare, termasuk lokasi parkir dan penghijauan.

Harga tiket yang murah dan wahana yang lengkap terdapat disini. Jogja Bay Pirates Adventure merupakan Waterpark terbesar, terlengkap dan tercanggih di Indonesia. Tempat yang akan diresmikan di Yogyakarta ini merupakan wisata terbaru yang akan di miliki Kota Jogja. Untuk peresmiannya dikabarkan akan dibuka oleh Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta, Sri Sultan Hamengkubuwono pada hari Minggu 20 Desember 2015 yang akan datang. Tiket dewasa seharga Rp. 90.000,- sedangkan untuk anak - anak (kurang dari 110cm) dan lanjut usia (lebih dari 65 tahun) dipatok dengan harga Rp. 60.000,- per orang.

Jogja Bay akan buka setiap hari dimulai dari pukul 09.00 hingga 18.00 WIB. Sedangkan untuk wahana Harbour Theater buka dari jam 19.00 hingga 22.00 WIB.  Pada hari sabtu dan minggu atau weekend, wahana waterpark akan dibuka lebih cepat yaitu pada jam 08.00 WIB.

Terdapat di Desa Manguwoharjo Sleman Depok, Jogja Bay ini berdekatan dengan Stadion Maguwoharjo. Berikut beberapa keunggulan dan keunikan yang terdapat di Jogja Bay Waterpark, yang akan memeriahkan tempat wisata di Indonesia.

Wahana Taman Air Terluas
Terdapat di areal 7,7 hektare, Jogja Bay ini merupakan pesaing terberat dari tempat wisata sebelumnya seperti Go Wet Waterpark yang hanya menggunakan tempat sekitar 7,5 hektare.

Wahana Terlengkap
Di tempat wisata ini ada 19 jenis wahana yang bisa anda gunakan sepuasnya hanya dengan satu tiket masuk. Bagaimana anda bertahan hidup pada saat terjadi bencana tsunami dan gempa bumi. Keunggulan terbaiknya yaitu selain mengedepankan wisata, kita akan sekaligus belajar dengan hal baru karena Jogja Bay mempunyai wahana edukasi, karena anda akan belajar karena dihadapkan dengan misi penyelamatan pada saat bencana terjadi.


Tema Bajak Laut
Waterpark lain yang sudah terkenal sebelumnya seperti yang terdapat di Orlando dan Bali sudah dapat diimbangi oleh Jogja Waterpark. Cukup menarik karena tempat wisata ini memadukan unsur Jogja dan Eropa yang menjadikan keunikan tersendiri dari Jogja Bay. Anda akan mendapatkan beberapa cerita tentang tradisi yang terdapat di Joja melalui pertunjukkan yang dilengkapi dengan para bajak laut Eropa.

Fasilitas lainnya yang mendukung Waterpark Jogja Bay yaitu tempat Shuttle Bus yang akan mengantarkan anda ke depan pintu masuk wahana.Selain itu tempat parkir yang luas yang diperkirakan dapat menampung 400 mobil, 30 bus dan 1000 kendaraan bermotor roda dua.

Kamis, 10 Desember 2015

Situs Warungboto, Petilasan Hamengku Buwana II

 

Tuk Umbul
Tuk Umbul

Tuk Umbul Warungboto, Situs Bangunan Pesanggrahan Peninggalan 

Sri Sultan Hamengku Buwono II

 

Terletak dipinggir kota Yogyakarta, tepatnya di Jl. Veteran sebelah barat Kebun Binatang Gembira Loka.
Situs pesanggrahan ini dibangun sekitar tahun 1800-an oleh Sultan Hamengku Buwono II, dan disebutkan bahwa pesanggrahan ini bernama Pesanggrahan Rejowinangun.
Kondisi saat ini sedang proses renovasi dan sudah mulai terawat, dengan dana keistimewaan (Danais) DIY, dinarapkan dapat menyumbang pemugaran situs-situs yang terbengkalai dikembalikan ke bentuk aslinya.



Sebagai salah satu situs bersejarah, pesanggrahan yang juga dikenal dengan ‘Tuk Umbul’ ini, sebenarnya memiliki potensi sebagai salah satu tempat tujuan wisata budaya dan sejarah di Yogyakarta.  Hal itu tidak terlepas dari latar belakang situs, yang dipercayai merupakan petilasan pendiri kerajaan Mataram Islam pertama, Panembahan Senopati.

“Konon, tuk (Sumber) air itu tempat Panembahan Senopati bertapa. Sampai saat ini masih banyak orang yang ‘laku’ (Melakukan ritual) di situ,” ujar  Koko, pedagang makanan yang tinggal di Warungboto.
Pesanggrahan yang dipercayai dibangun oleh Sri Sultan Hamengku Buwono II, pada tahun 1800-an ini, sebenarnya memiliki keindahan yang tak kalah dengan istana air Taman Sari.

Di area ini terdapat sebuah kompleks pertapaan sekaligus pemandian yang terdiri dari dua tingkat bangunan. Yakni sebuah bangunan lantai atas yang sudah tidak utuh berbentuk bujur sangkar. Serta bangunan utama yang ada di lantai bawah, berupa gua dengan dua buah kolam pemandian yang berbentuk lingkaran dan saling terhubung oleh sebuah saluran.

Salah satu kolam memiliki diameter sekitar 4,5 meter dengan sebuah sumber pancuran air di tengahnya. Sedang satu kolam lainnya berbentuk bujur sangkar dengan ukuran sekitar 104 meter persegi. Antara bangunan atas dan bawah itu terdapat dua buah anak tangga cukup sempit yang menjadi jalan penghubung. Terlihat ada bunga setaman (Sesaji) yang diletakkan di tengah ruangan kecil menghadap ke kolam pemandian itu.



 Di sekeliling area pemandian ini juga terdapat dinding- dinding tinggi dengan tiga jendela besar yang mengelilingi. Dari cendela itu kita bisa melihat seluruh areal pemandian.
 Bangunan pesanggrahan ini terdiri dari dua lantai, yakni yang satu yang menjadi ciri khas bangunan-bangunan pesanggrahan yakni satu lantai berada di bawah tanah. Kalau dilihat dari lantai atas bangunan ini tidak begitu Nampak karena sudah banyak mengalami kerusakan yang disebabkan usia bangunan. Namun jika kita melihat dibagian bangunan bawah tanahnya masih sangatlah menakjubkan dan terlihat masih sangat kokoh.

Untuk memasuki bangunan bawah tanah kita bisa melalui lorong kecil yang ada di sebelah kiri. Bangunan yang berada dibawah tanah ini terdapat taman yang dilengkapi dengan kolam. Terdapat 2 kolam yang pertama kolam berbentuk lingkaran dengan diameter 4,5 m dan tepat ditengahnya terdapat air mancurnya sedangkan kolam yang kedua berbentuk bujursangkar berukuran 10 x 4 m, kedua kolam tersebut saling terhubung ditandai dengan adanya lobang saluran yang terlihat.



Disisi utara dan selatan kolam terdapat pintu yang menghubungkan dengan bagian ruang yang lain, sesdangkan disebelah timur terdapat tiga jendela dengan bentuk satu kotak dan dua lengkung pada bagian atasnya. Dibagian barat kolam ada satu pintu berbentuk lengkung atasnya menghubungkan dengan 2 pintu lengkung yang lain yang dilengkapi dengan beberapa anak tangga yang menghubungkan dengan lantai diatasnya.
Kalau dilihat secara struktur bangunan ini hampir sama dengan situs Goa Siluman atau Tamansari, kondisi yang tidak terpelihara sebagai salah satu faktor rusaknya situs ini dan situs Pesanggrahan Goa Siluman di Wonocatur.

Untuk menikmati atau berkunjung ke tempat ini tidak dikenakan tiket masuk, jika anda beruntung bisa menemui penjaga situs ini anda bisa mendapatkan keterangan lebih mendetail, termasuk fungsi dari masing-masing bangunan yang ada.


Situs Warungboto adalah bekas pesanggrahan atau tempat beristirahat Sultan Hamengku Bowono II. Situs ini terdiri atas tiga bagian. Bagian pertama adalah bangunan depan yang letaknya lebih tinggi sebagai tempat beristirahat raja-raja Kraton Yogyakarta. Dua bagian lainnya adalah kolam. Kolam bagian tengah berfungsi sebagai sumber air buat penduduk sekitar dan kolam bagian belakang yang dikenal dengan "taman air" adalah tempat pemandian putri-putri raja.

Copy the BEST Traders and Make Money : http://bit.ly/fxzulu
Situs Warungboto adalah bekas pesanggrahan atau tempat beristirahat Sultan Hamengku Bowono II. Situs ini terdiri atas tiga bagian. Bagian pertama adalah bangunan depan yang letaknya lebih tinggi sebagai tempat beristirahat raja-raja Kraton Yogyakarta. Dua bagian lainnya adalah kolam. Kolam bagian tengah berfungsi sebagai sumber air buat penduduk sekitar dan kolam bagian belakang yang dikenal dengan "taman air" adalah tempat pemandian putri-putri raja.

Copy the BEST Traders and Make Money : http://bit.ly/fxzulu

Situs Warungboto adalah bekas pesanggrahan atau tempat beristirahat Sultan Hamengku Bowono II. Situs ini terdiri atas tiga bagian. Bagian pertama adalah bangunan depan yang letaknya lebih tinggi sebagai tempat beristirahat raja-raja Kraton Yogyakarta. Dua bagian lainnya adalah kolam. Kolam bagian tengah berfungsi sebagai sumber air buat penduduk sekitar dan kolam bagian belakang yang dikenal dengan "taman air" adalah tempat pemandian putri-putri raja.

Copy the BEST Traders and Make Money : http://bit.ly/fxzulu

Selasa, 08 Desember 2015

Pilkada 2015 Sejumlah instansi dan Layanan Publik Kota Jogja Libur

 

Rabu 9 Desember 2015 ditetapkan sebagai libur nasional pemilihan kepala daerah


Sejumlah pelayanan umum di lingkungan pemerintah daerah Kota Jogja diliburkan, layanan publik seperti pengurusan izin, administrasi kependudukan atau layanan lain di kecamatan dan kelurahan libur saat pemilihan kepala daerah serentak termasuk poliklinik RS Jogja namun layanan instalasi gawat darurat tetap akan memberikan pelayanan selama 24 jam.

Pemerintah melalui Keputusan Presiden RI Nomor 25 Tahun 2015 menyatakan bahwa tanggal 9 Desember 2015 sebagai hari libur nasional. Hal ini berkaitan dengan penyelenggaraan pilkada serentak di 269 daerah di Tanah Air.

Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri Yuswandi A Tumenggung mengatakan, hari libur nasional berlaku bagi semua daerah, termasuk yang tidak menyelenggarakan pilkada.

"Itu kan Keputusan Presiden bahwa hari libur nasional, termasuk daerah yang tidak melakukan pilkada juga libur. Kita di DKI juga kan libur," kata Yuswandi, di kantor Kemendagri, Jakarta Pusat, Jumat (4/12/2015). Yuswandi mengatakan, hari libur ini berlaku bagi semua instansi tanpa terkecuali.  Sebelumnya, Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat Hadar Nafis Gumay menjelaskan, hari pelaksanaan pilkada serentak perlu dijadikan hari libur nasional di semua daerah karena aktivitas pilkada yang lintas daerah.

Libur nasional tersebut diharapkan dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh karyawan dan pegawai untuk menggunakan hak pilihnya guna memilih bupati dan wakil bupati. Sejumlah kabupaten di DIY yang akan melaksanakan pemilihan kepala daerah adalah Sleman, Bantul dan Gunungkidul.

Jumlah pasangan calon yang mendaftar dalam pilkada serentak di tiga Kabupaten di DIY yaitu kabupaten Bantul, Sleman, dan Gunungkidul terdapat delapan pasangan calon. Tujuh pasangan calon dari parpol dan satu pasangan melalui jalur independen. Dikutip  okezone Mereka adalah pasangan Benyamin Sudarmadi dan Mustangid dari independen, Djangkung Sudjarwadi dan Endah Subekti Kuntaringingsih dari PDI Perjuangan, Badingah dan Immawan Wahyudi yang diusung PAN, Golkar, Nasdem dan Hanura, serta Subardi dan Wahyu Purwanto Gerindra, PKS, Demokrat dan PKB.

Sementara, Ketua Divisi Devisi Teknis Penyelenggaran KPU DIY, Nur Huri Mustofa, mengatakan, untuk pasangan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Bantul sebanyak dua pasangan yaitu Sri Suryawidati-Misbaqkul Munir yang diusung oleh PDI Perjuangan dan Partai Nasdem, sedangkan satu pasangan lagi diusung oleh Gerindra dan PKB yaitu Suharsono dan Ahmad Halim M.

Sedangkan untuk Kabupaten Sleman terdapat dua pasangan yaitu pasangan yang diusung oleh PDIP dan Gerindra, Yuni Satia Rahayu dan Danang Wicaksana Sulistya serta Pasangan yang diusung oleh PAN, Golkar, PPP dan Demokrat serta NasDem yaitu Sri Purnomo dan Sri Muslimatun.
"Hingga batas akhir pendaftaran pasangan calon bupati dan wakil bupati terbanyak adalah dari Pilkada Gunungkidul," kata Huri.
-----------------------------------------------------------------------------------------------------

Berikut daftar dan nomor telepon rumah sakit di jogja, semoga bermanfaat...

Ambulance centre : 118

1. RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta
Alamat RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta
Jl. Kesehatan No.1 Sekip Yogyakarta
No Telepon : (0274) 587333

2. Jogja International Hospital Yogyakarta
Alamat Jogja International Hospital Yogyakarta
Jl. Ring Road Utara No. 160 Condong Catur, Sleman Yogyakarta
No Telepon : (0274) 4463535

3. RS Bethesda
Jl. Jend. Sudirman No. 70
Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia 55224
telp: +62-274-562246, 586688 fax: +62-274-563312

4. RS. Panti Rapih Yogyakarta
Alamat RS. Panti Rapih Yogyakarta
Jl. Cik Ditiro No.30 Yogyakarta
No Telepon : (0274) 514845

5. RSU PKU Muhammadiyah Yogyakarta
Alamat RSU PKU Muhammadiyah Yogyakarta
Jl. KH. Ahmad Dahlan 20 Ygyakarta
No Telepon : (0274) 512653

6. Rumah Sakit Mata Dr. Yap Yogyakarta (RS KHUSUS MATA)
Alamat Rumah Sakit Mata Dr. Yap Yogyakarta
Jl. Cik Ditiro No. 5 Yogyakarta
No Telepon : 562054, faks: +(0274) 550380

7. RSI Hidayatullah Yogyakarta
Alamat RSI Hidayatullah Yogyakarta
Jl. Veteran 184 Yogyakarta
No Telepon : (0274) 389194

8. RSUD Bantul Yogyakarta
Jln.DR.Wahidin 5 H Bantul
No Telepon : (0274) 367381

9. RSUD Wates Yogyakarta
Alamat RSUD Wates Yogyakarta
Jl. Tentara Pelajar No.1 Yogyakarta
No Telepon : (0274) 773169
pelayanan ambulance (0274) 773118

10. RSUD Sleman
Jl. Bahyangkara No.48 Sleman
Telp : 0274 868437, Fax : (0274) 868812

11. RS Ludira Husada Tama Yogyakarta
Alamat : Jl Wiratama 4 Yogyakarta
No Telepon : (0274) 562009, 5620373

12. RS Ibu dan Anak Putra Ibunda
Alamat Jl Samirono Baru 16 Yogyakarta
No Telp : (0274) 514784

13. RS Khusus Bedah Fatmasuri
Alamat :Lapangan Krapyak Panggungharjo
No telp : 0274-372021

14. RS Khusus Bedah Soedirman
Alamat : Jl Sidobali UH II/402 Yogyakarta
No telp : (0274) 589090

15. RS Panti Nugroho
Alamat Jl Kaliurang Km 17 Pakem Yogyakarta
No Telp : (0274) 895186

Kamis, 03 Desember 2015

Perpanjangan SIM Online Tanpa Harus Pulang Kampung

 
Polda DIY akan melaunching penerbitan SIM secara online yang datanya secara otomatis terkoneksi dengan E-KTP, di Tugu Jalan Margo Utomo, Kota Jogja pada Minggu 6 Desember 2015. 



Kabid Humas Polda DIY AKBP Anny Pudjiastuti menjelaskan, launching SIM online ini secara serentak dilakukan seluruh Polda di Indonesia. Penerbitan SIM online nantinya melalui centralized dan integrated system. Dengan centralized, data SIM seluruh Indonesia tersimpan terpusat di server yang di tempatkan di Korlantas Polri. Serta integrated yaitu data SIM terhubung dengan server E-KTP di Kementrian Dalam Negeri.
Dengan adanya sistem perpanjangan Surat Ijin Mengemudi (SIM) online terpusat, bagi anda warga pendatang di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta tidak harus mudik ke kampung halaman untuk melakukan proses perpanjangan SIM.
Seperti dikutip dari Tribun Jogja, saat ini Korp Lalu Lintas (Korlantas) Polri telah membuat sistem yang terintegrasi secara online dengan 45 Satuan Penyelenggara Administrasi (Satpas) SIM di Indonesia. Untuk DIY, Polres Sleman dipilih untuk bisa menjalankan perpanjangan SIM secara online.
Untuk melakukan perpanjangan SIM anda cukup datang ke Satpas Sleman dengan membawa SIM. Namun, sistem perpanjang SIM ini hanya bisa dilaksanakan jika daerah asal anda terintegrasi dengan sistem ini.
Berikut daftar Satpas SIM yang terintegrasi secara online.
Polrestabes Surabaya, Bandung, Semarang, Makasar, Medan, Polrestro Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, Jakarta Timur, Bekasi kota.
Polresta Palembang, Denpasar, Bandarlampung, Ambon, Jayapura, Tangerang, Depok (Margonda), Depok (Pasar Segar), Ternate.
Pontianak, Banda Aceh, Padang, Pekanbaru, Bengkulu, Jambi, Banjarmasin, Mamuju, Kendari, Manado, Palu, Pangkal Pinang, Gorontalo, Balerang.
Polres Serang, Kupang, Mataram, Bulungan, Palangkaraya, Tangerang (Tigaraksa), Tangerang Kabupaten, Bekasi, Manokwari, Sleman, dan yang terakhir Satpas Daan Mogot.
“Terintegrasi juga dengan data lakalantas, pelanggaran lalu lintas, data kriminalitas di Bareskrim ,” terangnya Senin (30/11/2015).
Ia menambahkan sebagai tahap awal penerbitan melalui SIM online 2015 berlaku untuk 45 satuan penyelenggaraan administrasi SIM di seluruh Indonesia. Launching yang dilakukan di Tugu akan dilakukan pukul 07.00 WIB dengan dihadiri pejabat provinsi, daerah, pemerhati lalu lintas dan kota serta lembaga sosial dan ribuan warga masyarakat.

Rabu, 02 Desember 2015

Jadwal shalat, Untuk Kota Jogja dan sekitarnya yang menggunakan time waktu GMT +7










Tanggal 

Imsyak

Shubuh

Dzuhur

Ashr

Maghrib

Isya

0103:3903:4911:3114:5617:4718:59
0203:3903:4911:3114:5717:4818:59
0303:3903:4911:3214:5817:4819:00
0403:4003:5011:3214:5817:4919:00
0503:4003:5011:3214:5917:4919:01
0603:4003:5011:3314:5917:5019:02
0703:4003:5011:3315:0017:5019:02
0803:4103:5111:3415:0117:5119:03
0903:4103:5111:3415:0117:5119:03
1003:4103:5111:3515:0217:5219:04
1103:4203:5211:3515:0217:5219:05
1203:4203:5211:3615:0317:5319:05
1303:4203:5211:3615:0317:5419:06
1403:4303:5311:3715:0417:5419:06
1503:4303:5311:3715:0517:5519:07
1603:4403:5411:3815:0517:5519:08
1703:4403:5411:3815:0617:5619:08
1803:4403:5411:3915:0617:5619:09
1903:4503:5511:3915:0717:5719:09
2003:4503:5511:4015:0717:5719:10
2103:4603:5611:4015:0817:5819:10
2203:4603:5611:4115:0817:5819:11
2303:4703:5711:4115:0917:5919:11
2403:4703:5711:4215:0917:5919:12
2503:4803:5811:4215:1018:0019:12
2603:4803:5811:4315:1018:0019:13
2703:4903:5911:4315:1118:0119:13
2803:5004:0011:4415:1118:0119:14
2903:5004:0011:4415:1218:0219:14
3003:5104:0111:4515:1218:0219:14
3103:5104:0111:4515:1318:0319:15

Pasar Malam Perayaan Sekaten (PSMP) tahun 2015

Pasar Malam Perayaan Sekaten (PSMP) tahun 2015 ini berbeda seperti tahun-tahun sebelumnya. 





Setidaknya ada tiga perbedaan PSMP tahun ini dengan sebelumnya, yaitu sebagai berikut:

Waktu Pelaksanaan 21 Hari
PSMP 2015 hanya berjalan 21 hari, tidak selama tahun sebelumnya selama 40 hari. Sekaten akan dimulai pada 4 Desember-24 Desember 2015 di Alun-Alun Utara. KRT Jatiningrat, yang biasa disapa Romo Tirun menyatakan diperpendekanya PSMP bukan persoalan sama sekali. “Soalnya hanya kegiatan pendukung dari upacara Sekaten. Jadi enggak ada masalah sama sekali,” komentarnya.
Selain itu, alasan lain diperpendeknya waktu karena Alun-ALun Utara masih dalam tahap perbaikan.

Stan Gratis
Stan pedagang di PSMP 2015 digratiskan, tidak seperti tahun lalu yang dipungut bayaran. Pihak penyelenggara pun sudah membuka pendaftaran stan sejak Rabu (25/11) hingga Kamis (26/11) kemarin yang langsung diserbu ratusan pendaftar.
Stan yang disediakan di Sekaten berdasarkan data Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan Pertanian (Disperidagkoptan) Kota Jogja, jumlah stan yang disediakan sebanyak 843 stan. Sejumlah stan tertentu akan diatur khusus untuk stan produk potensi daerah dari pemerintah, Forkop setiap kecamatan, dan panggung. Lahan parkir sendiri disediakan melingkar di pinggir jalan PMPS, dan di seputaran Alun-alun utara.

Bentuk Stan Ikut Pemkot
Para pekerja stan sedang menyelesaikan stan di Alun-Alun Utara. (Foto: Azka M)
Karena Alun-Alun Utara masih dalam tahap revitalisasi, maka pada pedagang tidak bisa bebas membuat stan. Bentuknya akan mengikuti aturan Pemerintah Kota (Pemkot) agar tidak merusak lapangan Alun-Alun. Saat ini pun pengerjaannya sudah hampir 70 persen.
“Sudah mau 70 persen lah. Kami koordinasi sama Pemkot gimana bentuk stan-nya,” cerita Sukidi, salah seorang pekerja stan di Alun-Alun, Sabtu (28/11) pagi.

#Aristides W/sisidesa